Notification

×

Iklan

Iklan

Babinsa Koramil 1001-07/Amuntai Tengah Monitoring Pendistribusian Kotak Suara dan logistik Pilkades Serentak Di Wilayah Binaan

Saturday, May 28, 2022 | 28 May WIB Last Updated 2022-05-28T11:30:10Z


Distribusi 


AMUNTAI-IPN - Jelang pilkades serentak di wilayah Kab. Hulu Sungai Utara Tahun  2022, Personel Babinsa koramil 07/Amuntai Tengah Kodim 1001/HSU-BLG melaksanakan pengawalan  dan pengamanan  Surat Suara dan kelengkapan Logistik Pilkades Desa Tigarun, Kec.Amuntai Tengah,Kab. Hulu sungai Utara,  Sabtu (28/05/2022)


Guna memastikan prosesnya berjalan baik, lancar dan aman, Babinsa Jajaran Kodim 1001/HSU-BLG melaksanakan monitoring dan Pengawalan.


Tugas dan tanggung jawab ini pun dilaksanakan oleh Praka Innu Wijaya Babinsa Koramil 07/Amuntai Tengah bersama Bhabinkamtibmas Polsek Amuntai Tenghah mengawal distribusi Kotak Suara dan Logistik di Wilayah Binaan.


Di lokasi terpisah, Komandan Kodim 1001/HSU-BLG Letkol Inf Aldin Hadi mengatakan, Babinsa Jajarannya bersama Bhabinkamtibmas, melaksanakan Pengamanan setiap tahapan pelaksanaan Pilkades Serentak Tahun 2022 di wilayah teritorialnya.


“Termasuk hari ini, Kita melakukan Pengawalan dan Pengamanan pendistribusian Kotak Suara dan logistik Surat Suara Pilkades dari Kantor Dinas PMD ke Kantor Kecamatan,” terang Dandim


Tidak hanya menggelar Pengaman pendistribusian Surat Suara, Babinsa Jajarannya juga tetap aktif dalam Pengamanan seluruh tahapan Pilkades Serentak Tahun 2022 di Kabupaten Hulu Sungai Utara.




“Sudah menjadi kewajiban kami untuk mengamankan dan mensukseskan Pilkades ini. Tentunya kita juga mengimbau warga, agar selalu menjaga ketertiban dan kekondusifan pelaksanaan Pilkades,” ujar Dandim Letkol Inf Aldin hadi 



Semoga pelaksanaan pendistribusian Kotak Suara dan Bilik suara bisa berjalan dengan lancar dan aman sehingga pelaksanaan Pilkades dapat berjalan sesuai Jadwal yang sudah ditentukan,”harap Dandim.


Sumber: Pendim 1001 HSU/BLG 

Penulis: Alfi Pendim1001

Uploder: Tim




×
Berita Terbaru Update