Notification

×

Iklan

Iklan

SMKS SHALATIYAH BITIN Dapat Wasbang dari Anggota Koramil Danau Panggang

Thursday, July 18, 2019 | 18 July WIB Last Updated 2019-07-19T15:02:40Z


TNI kuat bersama rakyat 


IPN - Amuntai - Mulawarman Peduli- Babinsa 1001-11/Danau Panggang turut berpartisipasi dalam kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) bagi siswa-siswi baru SMKS SHALATIYAH BITIN di Desa Bitin Kec. Danau Panggang Kamis (18/07/2019)

Kegiatan MPLS adalah untuk memperkenalakan dan menyesuaikan dengan sekolah yang baru, dan diajarkan disiplin, serta tata cara yang diterapkan sekolah masing-masing.

Dalam kesempatan tersebut, Babinsa Koramil 1001-11/Danau Panggang, Serka Sani Mustofa dan Serda Sunaryo memberikan materi Wawasan Kebangsaan (Wasbang) di SMKS SHALATIYAH BITIN.

"Materi yang kami berikan kepada siswa-siswi baru adalah tentang 4 Pilar Kebangsaan yang meliputi Pancasila, UUD 1945, Bhineka Tunggal Ika, dan NKRI,  yang mana untuk membntuk karakter siswa sejak dini," kata Serka Sani Mustofa.

"Dan yang tidak kalah penting para siswa-siswi diusianya yang sekarang ini mulai tertanam jiwa pemimpin, karena para siswa-siswi ini sebagai generasi muda yang siap menghadapi tantangan, dan sebagai generasi penerus bangsa," harapnya.

Kepala Sekolah SMKS SHALATIYAH BITIN Bapak Ahmad Auria, S.Ag memberikan apresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada Babinsa yang ikut andil dalam membentuk karakter siswa/siswi SMK SHALATIYAH BITIN pada kegiatan MPLS.

"Melalui kegiatan ini, akan lebih memberikan wawasan kebangsaan bagi siswa-siswi kami," tutur Ahmad Auria, S.Ag. (*)


Sumber : Koramil 1001-11 Danau Panggang
Editor : Del


×
Berita Terbaru Update