Notification

×

Iklan

Iklan

Pasar Candi Mudahkan Masyarakat Vaksin Lewat Layanan Team Vaksinasi Mobile Kodim 1001

Friday, April 29, 2022 | 29 April WIB Last Updated 2022-04-29T14:49:59Z


Momen kegiatan

AMUNTAI -IPN- Pada umumnya pasar dijadikan tempat untuk bertemunya pembeli dan penjual, sehingga sering dijadikan tempat berkumpul dalam melaksanakan jual beli oleh banyak orang.


Dalam kesempatan ini Kodim 1001/HSU-BLG, melalui Team Vaksinasi Mobile-nya memanfaatkan lokasinya sebagai target dalam usaha percepatan vaksinasi. Jum'at (29/04/2022)


Kali ini lokasi strategis di Pasar Candi, Kec. Amuntai Tengah, Kab. HSU menjadi target di gelarnya kegiatan vaksinasi oleh team vaksinasi mobile Kodim 1001/HSU-BLG.


Maskipun masih dalam suasana bulan puasa mereka tetap semangat melaksanakan kegiatan vaksinasi, begitu juga para pengunjung pasar juga memanfaatkan kesempatan ini selain mereka belanja juga bisa vaksin.




Dalam kesempatan ini pemerintah kabupaten Hulu Sungai Utara juga memberikan dukungan berupa penyaluran bingkisan kepada warga yang melaksanakan vaksin, bingkisan ini di disalurkan lewat team vaksinasi mobile Kodim 1001/HSU-BLG.


Selaku Koordinator Letda Inf Mulyanto menyampaikan, "Terimakasih kepada pemerintah Kab. HSU yang telah mendukung kegiatan kami dalam usaha percepatan vaksinasi, bantuan bingkisan telah kita salurkan kepada masyarakat yang mengikuti kegiatan vaksin.


Sengaja kita memiliki lokasi di pasar sini, guna memudahkan masyarakat yang tidak bisa mendatangi tempat-tempat layanan kesehatan yang dikarenakan kesibukan atau kegiatan mereka. Sehingga dengan kehadiran kami disini dapat membantu masyarakat yang belum melaksanakan vaksinasi" pungkasnya.


Hingga kegiatan ini selesai dilaksanakan, tercatat 330 orang yang dapat tervaksin baik dosis 1,2 maupun 3. Hingga kegiatan ini selesai dilaksanakan semua berjalan dengan lancar, tetap semangat Team Vaksinasi Mobile 1001/HSU-BLG.


Sumber: Pendim HSU/BLG untuk Info Publik News

Uploder: Tim



×
Berita Terbaru Update