Notification

×

Iklan

Iklan

2,5 Hektar Lahan Terbakar, Polisi Api Turun Tangan

Monday, September 30, 2019 | 30 September WIB Last Updated 2019-09-30T07:44:13Z


Satgas Karhutla HSU total 




AMUNTAI - Info Publik News - Info Publik News - Kebakaran lahan kembali terjadi di Desa Mawar Sari, Kecamatan Amuntai Tengah, Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU). Minggu (29/09/2019) pukul 15.30 Wita.

Bhabinkamtibmas Polsek Amuntai Kota Aipda Rofik PN bersama dua anggota Polri langsung melakukan Ground Check kelokasi tersebut, dan benar petugas menemukan titik api yang menyala.

Dengan Sigap petugas dibantu masyarakat sekitar melakukan pemadaman menggunakan peralatan seadanya.

"Sampai kelokasi kita langsung melakukan pemadaman bersama masyarakat dengan mengunakan Solo," Ujar Rofik atau akrab disebut Polisi Api.

Namun, dari 2,5 hektar lahan yang terbakar, petugas hanya bisa memadamkan kurang lebih 0,5 hektar.

"Sumber air tidak ada, tapi kita telah berusaha sebisa mungkin untuk memadamkan," katanya.

Dirinya kembali menghimbau kepada masyarakat untuk tidak melakukan pembakaran lahan dengan alasan apapun, karena, akibat pembakaran dapat merusak ekosistem lingkungan dan pelaku bisa dipidana.

"Akibat asap kita bisa terkena penyakit dan apabila pelaku pembakaran tertangkap petugas akan diproses sesuai hukum yang berlaku." Tegasnya. (*)


Sumber : Info Publik News
Penulis : Awi
Editor : Del


×
Berita Terbaru Update