![]() |
Bupati HSU H Abdul Wahid HK saat serahkan SK ke CPNS 2018 |
IPN - AMUNTAI - Bupati Hulu Sungai Utara (HSU) H Abdul Wahid HK berpesan kepada para ASN dilingkungan Pemerintah Kabupaten HSU, selalu meningkatkan kinerja, terlebih kepada PNS yang memperoleh SK Kenaikan Pangkat dan kepada para CPNS yang memperoleh SK agar menjadi teladan bagi para pegawai yang lainnya.
Demikian ungkapnya saat memberikan arahan dihadapan para pejabat dan pegawai dilingkungan Pemkab HSU dalam acara Apel Gabungan sekaligus pemberian SK kenaikan pangkat kepada 369 orang dan SK CPNS formasi umum tahun 2018 Kepada 98 orang di halaman Kantor Bupati HSU. Senin (15/4)
Lebih lanjut, Bupati Wahid mengatakan, bahwa" kita patut bersyukur telah memperoleh SK CPNS kepada 98 orang ini yang telah terpilih melalui proses yang ketat dari sekitar 20ribu pendaftar.Dari semua itu kita adalah manusia-manusia pilihan, sehingga kita patut bersyukur dan pandai-pandai berterimakasih." Katanya
Wahid menyebut sebagai orang pilihan, para PNS harus menunjukkan kinerja yang baik daripada yang lain, karena setelah diangkat menjadi PNS adalah menjadi tanggung jawab yang besar baginya.
![]() |
Serahkan SK kenaikan pangkat |
Wahid berharap kepada para CPNS yang memperoleh SK nantinya dapat menunjukkan kinerja yang terbaik di lingkungan Pemkab Hulu Sungai Utara, termasuk yang telah menerima SK kenaikan Pangkat.
" Hendaknya menjadi contoh yang terbaik dalam menunjukkan kinerja di unit kerja masing-masing." Harapa Bupati Wahid.
Disamping SK kenaikan pangkat kepada 369 orang kepada PNS dilingkungan Pemkab HSU.Adapun formasi umum tahun 2018 yang memperoleh SK CPNS tersebut sebanyak 98 orang, yang terdiri dari golongan III 77 orang, golongan II 21 orang, dengan rincian formasi tenaga kependidikan sebanyak 34 orang, tenaga kesehatan 50 orang dan tenaga teknis sebanyak 14 orang. (*)
Sumber : Diskominfo HSU
Editor : Abai