Notification

×

Iklan

Iklan

Horeee Honor Penyuluh Agama Non PNS Naik 100%

Wednesday, March 20, 2019 | 20 March WIB Last Updated 2019-03-20T01:15:34Z

IPN - Pelaihari. Kabar gembira datang untuk penyuluh agama  non PNS dimana akan mendapat kenaikan honor 100% di tahun 2019. Jika sebelumnya penyuluh memperoleh honor sebesar 500 ribu per bulan, maka di tahun ini dipastikan naik menjadi satu juta rupiah per bulan.

Hal tersebut disampaikan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Kalimantan Selatan H.Noor Fahmi dalam acara Silaturahmi dan Pengukuhan Kelompok Penyuluh Agama Se Kalsel di aula Balaiurang Pelaihari, Selasa (19/03/2019).

"Per Januari 2019, honor penyuluh agama non PNS naik 100 %,” kata H. Noor Fahmi sembari meminta penyuluh agar   memberikan contoh dan keteladanan dalam bidang keagamaan di masyarakat .


Menurut Fahmi  kenaikan honor tersebut merupakan bentuk perhatian pemerintah untuk mensejahterakan penyuluh agama yang notabenenya merupakan perpanjangan tangan Kemenag dan bersentuhan langsung dengan masyarakat.

“Kalau ada ajaran agama yang sifatnya menyimpang tolong diluruskan dan jika ada sesuatu yang sifatnya radikalisme segera lakukan pencegahan,” ingatnya.

Fahmi juga menekankan kepala penyuluh agama agar pandai bersikap dalam merespon permasalahan yang ada dimasyarakat dengan segera mengkoordinasikan dengan pihak-pihak terkait yang dianggap lebih senior seperti Kepala Seksi Bimas Islam, atau MUI.
 


Sebelumnya Fahmi juga  mengukuhkan kepengurusan Kelompok Kerja Penyuluh (Pokjaluh) Agama Islam  Fungsional Provinsi  Kalsel periode 2018-2021. Saat ini Kemenag Kalsel memiliki 8 orang penyuluh agama Islam non PNS perkecamatan dan 260 penyuluh agama Islam PNS.

Terkait pengurus Pokjaluh yang dikukuhkan, Fahmi  mengharapkan agar mampu berperan dalam menyejukkan situasi dan kondisi dimasyarakat serta berkontribusi dalam pelaksanaan program pembangunan pemerintah, baik pemerintah daerah maupun provinsi. "Penyuluh harus mengajak masyarakat berperan aktif dalam pembangunan dan siap dalam menghadapi pesta demokrasi," pesannya .


Sementara Ketua umum Pokjaluh yang baru dilantik Ahmad Nawawi Abdurrauf berharap bisa menjalankan amanah yang diemban. “Mohon do’a  dan dukungan,” ucapnya. Sedangkan salah satu Penyuluh Agama asal kabupaten Hulu Sungai Utara, Rahmatina,S.Pd.I mendapat bonus door prize berupa Umrah.

Sumber : Inmas Kemenag Kalsel
.



×
Berita Terbaru Update