Foto bersama |
AMUNTAI -IPN- Pimpinan Ranting Ikatan Pelajar Muhammadiyah (PR IPM) MBS Nurul Amin Alabio periode 2024/2025 resmi dikukuhkan dan dilantik oleh Mudir MBS NA H. Khairoyadi. S.Pd. M.Pd Sabtu 2/3 di halaman komplek Muallimin Alabio.
Selain dihadiri Mudir MBS Nurul Amin ustadz Khairiyadi, S.Pd. M.Pd., kegiatan ini juga dihadiri Ketua I PDM HSU ustadz Abd. Rohim. Ketua Majelis Pendidikan Kader H. Riduan.S.Pd. para tamu undangan serta seluruh Civitas akademika MBS Nurul Amin Alabio, Ustadz, Ustadzah, Karyawan dan seluruh Santri.
Sabil Ahmad diberikan amanah sewarsa ke depan untuk memimpin PR IPM MBS Nurul Amin periode 2024/2025 menggantikan Saparudin yang sebelumnya telah memimpin PR IPM MBS Nurul Amin periode 2023/2024. Adapun Ipmawati Syaifurrohmah dipercaya sebagai ketua menggantikan kakak tingkatnya Ipmawati Agustina Hapsari.
Saparudin menyampaikan terimakasihnya atas kepercayaan yang telah diberikan kepadanya dan kepada seluruh teman-temannya dalam memimpin PR IPM MBS Nurul Amin periode sebelumnya.
Ia juga menyampaikan rasa terima kasih atas bimbingan dan arahan, juga permohonaan maaf kepada seluruh santri jika ada khilaf baik sengaja maupun tidak dalam mengemban amanah.
Dipenghujung sambutannya, ia berpesan kepada PR IPM MBS Nurul Amin yang baru agar senantiasa bersemangat dalam berorganisasi.
Sementara ketua PR IPM MBS Nurul Amin yang baru, Sabil Ahmad mengucapkan terimakasih atas amanah yang dipercayakan kepadanya dan rekan-rekan IPM.
Sabil beserta rekan-rekannya memohon bimbingan dari para ustadz dan ustadzah dalam menjalankan amanah yang diemban ini.
"Saya berharap dikepengurusan PR IPM periode 2024/2025 ini bisa berjalan dengan lebih baik lagi demi mewujudkan cita-cita para pendahulu" pintanya.
Mudir MBS Nurul Amin dalam arahannya mengucapkan banyak terimakasih kepada anak-anakku kelas 3 Aliyah yang baru saja menyelesaikan tugas amanahnya dengan baik, mengemban amanah sebagai IPM, Mudabbir dan Mudabbirah tahun 2023/2024.
Kami doakan semoga apa yang telah kalian tunaikan, apa yang telah kalian kerjakan selama mengemban amanah dibalas oleh Allah Swt. Doanya.
Khairiyadi juga berharap sekoga Allah memberikan balasan pahala yang berlipat ganda, Beliau juga memberikan penilaian atas kinerja mereka dan menyampaikan rasa takjubnya selama mereka mengemban amanah.
"ustadz nilai kerja kalian bagus dan yang lebih salut lagi kuantitas mereka sedikit tapi kualitas mereka luar biasa".
Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Hulu Sungai Utara (PDM HSU) yang diwakili oleh Ketua Majelis Kader PDM HSU Bapak H. Ridwan, S.Pd. menyampaikan agar para anggota PR IPM MBS Nurul Amin untuk tidak pesimis, juga tidak terlalu optimis tapi hendaklah realistis terhadap kepengurusan yang ada.
Sebagai anggota dan para santri, tidak perlu pesimis tetapi juga jangan terlalu optimis terhadap kepengurusan yang ada tapi hendaklah realistis. Jadi optimis boleh tetapi jangan meninggalkan realistis, lihatlah kemampuan mereka, tidak semua yang menjadi pengurus itu mampu sesuai dengan yang kita inginkan, jadi harus realistis, ini pesan saya" titahnya.