Notification

×

Iklan

Iklan

Kapolres HSU AKBP Moch Isharyadi SIK, Minta Jajaran Polsek Beri Pelayanan Terbaik untuk Masyarakat

Tuesday, August 09, 2022 | 09 August WIB Last Updated 2022-08-10T00:30:17Z


Kapolres HSU AKBP Moch Isharyadi Fitriawan SIK, didampingi Kapolsek Babirik AKP Danu Sura, saat melakukan kunjungan ke Polsek Babirik dalam rangka silaturahmi dengan jajaran.

AMUNTAI -IPN- Kapolres HSU AKBP Moch Isharyadi, SIK melakukan kunjungan kerja ke setiap polsek jajaran, Selasa (9/8). Kunker ini bertujuan menjalin kedekatan antara pimpinan dan melihat langsung wilayah hukum setiap polsek.

Tujuh polsek yang dikunjungi yakni Polsek Amuntai Tengah, Sungai Pandan, Amuntai Utara, Amuntai Selatan, Banjang dan kali ini Polsek Babirik.

Kapolres HSU AKBP Moch Isharyadi SIK, menjelaskan kunjungan ini selain silaturahmi pada wilayah hukum, juga bertujuan untuk menyampaikan arahan pimpinan Polri.

"Jadilah pelayanan, perlindungan, dan pengayoman pada masyarakat dan akan saya selalu mendukung program yang dilaksanakan di polsek jajaran," sampainya.

Kapolres HSU juga memuji setiap markas polsek yang sudah bersih dan kebersihan untuk terus ditingkatkan.







"Polsek Babirik walaupun jarak ke Polres jauh serta Bhabinkamtibmas yang hanya 3 Personil untuk 23 desa, tidak mengurangi semangat personel dalam melayani warga," pujinya.

Terakhir Kapolres mengajak personel saat tugas ciptakan hubungan kekeluargaan dan selalu jalin kekompakan.

Sementara itu, Kapolsek Babirik AKP Danu Sura mengaku senang polsek bisa dikunjungi oleh kapolres, apa yang menjadi pesan dan imbauan kapolres tentunya akan dilakukan dan dijalankan.

"Kebersihan markas memang menjadi hal wajib sebab merupakan cerminan pelayanan pertama pada warga," sampai AKP Danu.


Sumber: Info Publik News

Penulis: Mat

Pengunggah: Tim



×
Berita Terbaru Update