Notification

×

Iklan

Iklan

Mantap,,,,,Polres HSU Terima Predikat Penghargaan WBK dari Kemenpan RB RI

Tuesday, December 11, 2018 | 11 December WIB Last Updated 2018-12-11T03:05:00Z


Kapolres HSU AKBP Ahmad Arif Sopiyan kiri saat foto bersama dengan Menteri Menpan RB Syafruddin



IPN - Amuntai - Predikat penghargaan wilayah bebas korupsi diterima langsung oleh Kapolres Hulu Sungai Utara (HSU) AKBP Ahmad Arif Sopiyan. Senin (10/12/2018) pukul 08.30 Wita.

Penghargaan tersebut diberikan Kementerian Pemberdayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB) berdasarkan Peraturan Menteri PAN dan RB No. 52 Tahun 2014 tentang Pedoman Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani di Lingkungan Instansi Pemerintah.

Ahmad Arif Sopiyan selaku Kapolres menyampaikan, ini merupakan kerja keras dan komitmen yg kuat dari seluruh komponen di jajaran Polres HSU yang sejak kurang lebih setahun silam terus berusaha berbenah untuk membangun Zona Integritas menuju wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) akhirnya membuahkan hasil.

Berkat kerja keras, komitmen kuat dari seluruh komponen di jajaran Polres HSU yang sejak kurang lebih setahun silam terus berusaha berbenah untuk membangun Zona Integritas menuju wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) akhirnya membuahkan hasil.



"Tidak mudah meraih penghargaan ini, namun berkat kerja keras dan komitmen yang kuat serta kerjasama tim mulai dari unsur pimpinan sampai unsur pelaksana, maka harapan itu akhirnya tercapai," kata Kapolres di Golden Ballroom The Sultan Hotel dan Residence jakarta pusat.

Akan tetapi menurut Ahmad Arif Sopiyan, Meraih predikat ini memang sangat sulit, namun lebih sulit lagi mempertahankannya.

Ia juga bertekat, kedepannya Polres HSU akan lebih memberikan yang terbaik kepada bangsanya dan negara.

"Polres HSU akan terus berusaha memberikan yang terbaik kepada masyarakat HSU, sesuai dengan semboyan Polres HSU yaitu  HEBAT SIGAP UNTUK MASYARAKAT." Cetusnya. (*)

Penulis : Awi
Edirtor : Abai
Sumber : Polres HSU



×
Berita Terbaru Update