![]() |
| Penyerahan bantuan |
Amuntai - Sebagai wujud kepedulian terhadap korban banjir yang melanda sejumlah wilayah di Kabupaten Hulu Sungai Utara, Amuntai Coffee Enthusiast menyalurkan bantuan kemanisiaan bagi korban terdampak di Desa Pinang Habang Kecamatan Amuntai Tengah, Sabtu (17/01/2026) sore.
Bantuan kemanusiaan yang diperoleh dari hasil penggalangan donasi beberapa waktu yang lalu melalu program bertajuk “ACE For Humainity” ini berhasil menghimpun sejumlah dana yang dikonversi menjadi paket sembako.
Afrizal, Koordinator kegiatan ACE For Humanity menjelaskan bahwa kegiatan penggalangan bantuan ini lahir dari solidaritas dan empati ACE terhadap bencana yang terjadi.
Menurutnya, bencana banjir yang melanda sejumlah wilayah di Hulu Sungai Utara menggerakkan hati banyak pihak untuk ikut berkontribusi membantu saudara-saudara sebangsa.
“ACE ikut berduka atas musibah yang menimpa saudara-saudara kita di Hulu Sungai Utara. Kami berharap bantuan ini dapat sedikit meringankan beban mereka,” ujarnya.
ACE (Amuntai Coffee Enthusiast) sendiri merupakan perkumpulan owner kedai kopi, barista dan pegiat kopi di HSU
Melalui aksi kemanusiaan ini, ACE berharap dapat terus menjadi bagian dari gerakan sosial yang membawa manfaat nyata bagi masyarakat.
“Mudah-mudahan paket yang kami bagikan bermanfaat dan dapat membantu para korban bencana untuk bangkit kembali,” harapnya.
Sumber: IPN
Penulis: Madan
Uploader: Tim



