Notification

×

Iklan

Iklan

Tingkatkan Ekonomi Masyarakat Pemkab Kotabaru Gratiskan Pelaku UMKM di FGR Siring Laut

Thursday, March 23, 2023 | 23 March WIB Last Updated 2023-03-26T11:33:12Z


Bupati dan istri saat melakukan gunting pita pembukaan FGR Siring Laut Kotabaru


KOTABARU-IPN- Pemerintah Kabupaten Kotabaru gratiskan stand jualan untuk UMKM yang berjualan di Festival Gebyar Ramadhan (FGR)  Siring Laut Kotabaru, Kamis (23/3/2023). Tujuan FGR ini dalam rangka peningkatan ekonomi masyarakat.


FGR sendiri dibuka resmi Bupati Kotabaru H Sayed Jafar didampingi istri Hj Fatma Idiana Sayed Jafar. Event ini dimulai tanggal 23 Maret sampai 20 April 2023, mendatang.


FGR sendiri terdiri dari bazar UMKM, Hiburan Islami, Tausiah, Lomba Imtaq, Lomba Fashion Sasirangan, Lomba Parcel Ramadhan, Lomba Desain Busana Muslim dan Lomba Bagarakan Sahur.


Bupati Kotabaru H. Sayed Jafar membuka secara resmi Gebyar Ramadhan Kotabaru 2023 mengajak agar semua masyarakat Kotabaru menyambut Bulan Suci Ramadhan ini dengan penuh suka cita.

"Mari kita menyambut bulan yang suci ini  dengan suka cita. Caranya isi dengan kegiatan positif. Mudahan acara ini bermanfaat bagi masyarakat,” sampai bupati. 


H Sayed Jafar juga berpesan pada pedagang, agar selalu menjaga kebersihan, dan tetap melaksanakan kegiatan salat selama FGR ini berlangsung. 


Sementara,Kepala Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan Kotabaru H Hardhani menambahkan, FGR ini ada 22 stand kecamatan yang memperkenalkan produk UMKM unggulannya. 


"Pasar wadai ramadhan Kotabaru ada 72 peserta, yang menjual aneka makanan khas ramadhan baik kue, lauk, sayur masak dan lainnya,” jawabnya. 


Selanjutnya, bupati Kotabaru bersama Wakil Ketua DPRD Kotabaru dan Ketua TP PKK, Forkopimda  dan tamu, meninjau stand pada FGR. 


Sumber: Info Publik News

Penulis/Redaktur: Jum/Zay

Uploder: Tim





×
Berita Terbaru Update