Notification

×

Iklan

Iklan

2 Assist Rizky Ripora Bungkam PSIS Semarang

Tuesday, October 22, 2019 | 22 October WIB Last Updated 2019-10-22T13:40:11Z
Barito Putera - Info Publik News. Laskar Antasari Barito Putera terus melanjutkan trend positif untuk menjauh dari zona degradasi usai mengalahkan PSIS Semarang  dengan skor 2-0 dalam pekan 24 Shopee Liga 1 di stadion Demang Lehman , Martapura (22/10/2019).

Gol kemenangan Barito Putera dicetak oleh Donny Haroid Monim dan Rafael Silva yang membuat ambisi  Laskar Mahesa Jenar untuk mencuri poin pulang dengan tangan hampa. Sebelumnya pada putaran pertama kedua tim bermain imbang dengan skor kacamata.

Tak hanya itu  dalam laga ini   kapten Rizky Ripora sukses mengirim 2 assist  yang semakin membuat namanya sebagai kokoh sebagai Raja Assist di Liga 1 musim ini  yakni  11 assist . 

Hasil ini membuat Barito menempati peringkat 12 dengan 26 poin , menggeser PSIS yang turun ke peringkat 13 dengan 24 poin.  

Dalam laga ini kedua tim sejak awal babak pertama bermain hati-hati untuk saling membongkar pertahanan lawan. PSIS sempat  mengancam gawang Barito Putera yang dijaga Aditya Harlan namun 2 peluang tersebut tidak menemui sasaran.

Barito Putera yang tampil dengan kostum Hitam Kuning akhirnya  unggul dimenit 22 lewat Donny Monim. 


Menyambut tendangan sudut Rizky Ripora , mantan pemain Perseru ini tak terkawal pemain PSIS dan sukses melompat tinggi untuk menanduk bola yang meluncur mulus kegawang  Jandia Eka Putra

Usaha PSIS untuk mengejar ketinggalan terlihat mengalami kebuntuan terlebih  Bruno Silva mendapat kartu kuning dikotak pinalti Barito Putera pada menit 33. Pemain asal Brazil ini mencoba mengelabui wasit dengan melakukan diving saat  menyambut bola liar yang coba direbut Bayu Pradana

Awal babak kedua PSIS mendapat peluang emas saat Claudir lolos dari jebakan offisiden dan mengirim umpan tarik ke mulut gawang Barito Putera , namun Bruno Silva gagal memanfaatkannya dimana bola hanya melesat tipis keluar lapangan.

Barito juga tidak tinggal diam, dimenit 51 penetrasi raja assist Rizky Ripora sukses mengirim bola ke Torres yang kemudian dengan sekali kontrol melepaskan tendangan akrobatik yang mampu di blok kiper Jandia Eka Putra. 

Rafael Silva akhirnya mencatatkan namanya dipapan skor pada menit 55. Gol ini kembali tercipta lewat sepak pojok yang dilepaskan kapten Rizky Ripora dan sukses disambut dengan sundulan kepala pemain bernomor punggung 10 asal Brazil ini.  Skor 2-0 untuk Laskar Antasari. 

Tertinggal 2 gol , pelatih Bambang Nurdiansyah menambah darah segar dengan memasukan 2 pemain sekaligus Fredyan Wahyu dan Andreas Crismanto. Namun ternyata tidak membawa dampak positif bagi PSIS. 

Rizky Ripora yang tampil kesetanan pada babak kedua beberapa kali sukses mengirim umpan yang membahayakan. 

Bahkan menit 80 pemain asal Ternate ini sukses menang beradu sprint dengan pemain belakang PSIS disisi kanan lapangan dan mengirim umpan tarik yang gagal dikontrol sempurna oleh Rafael Silva, namun bola liar tersebut langsung dihajar Torres. 

Sayang tendangan keras Torres melesat tipis diatas gawang Jandia Eka Putera. 

Demi kebugaran dan merasa sudah unggul , akhirnya pelatih Djajang Nurjaman menarik sang kapten dengan memasukan Yacob Sayuri dimenit 83. Pemain asal Sentani Papua ini beberapa kali bergerak liar dan melepaskan tendangan ke arah gawang PSIS. 

Menit 87 Samsul Arif Munip masuk mengantikan Torres .

Menti 88 kiper Aditya Harlan sukses menepis umpan tarik pemain PSIS dan bola liar langsung disapu Donny Monim. 

Tiga menit waktu tambahan yang diberikan wasit pun tidak ada gol yang tercipta dan skor 2-0 untuk kemenangan Barito Putera.




×
Berita Terbaru Update