Notification

×

Iklan

Iklan

Masyarakat Desa Pajukungan Hilir Dilatih Pelatihan Komputer dari LPK Samitra

Tuesday, November 27, 2018 | 27 November WIB Last Updated 2018-11-27T07:05:03Z


Belajar komputer meski sudah lanjut usia




IPN-Amuntai -Pemerintahan Desa Pajukungan Hilir Kecamatan Babirk menggandengan Lembaga Pelatihan Kerja Sentra Mitra Karya Amuntai menggelar pelatihan komputer bagi warga desanya yang mayoritas bekerja sebagai nelayan dan tani.

Pimpinan LPK Sentra Mitra Karya (Semitra) Amuntai Khairun Nisa di Amuntai Senin mengatakan, pihaknya siap bekerja sama dengan pemerintahan desa untuk mengadakan pelatihan kerja bagi warganya.

"Pemerintahan desa bisa mengalokasikan sebagian anggaran dana desa untuk mengadakan pelatihan bagi meningkatkan kualitas sumber daya manusia di desa," kata Khairun Nisa.






Ia menambahkan, aparat desa bisa mengajukan surat permohonan pelatihan kepada LPK Semitra yang beralamat di Jalan Bihman Villa Amuntai serta menyampaikan jenis pelatihan apa yang diinginkan sesuai kebutuhan masyarakat dari hasil musyawarah desa.

Khairun Nisa mengatakan, banyak desa yang tertarik untuk menggunakan dana desa bagi peningkatan SDN warganya, apalagi tahun-tahun mendatang alokasi anggaran dana desa diperkirakan semakin besar.

Camat Babirik Hamdani yang membuka pelatihan menyambut positif kegiatan pelatihan. Ia berharap pemerintahan desa yang lain bisa melaksanakan pelatihan serupa karena dana desa tidak hanya melulu untuk pembangunan sarana infrastruktur.

Para nelayan di Desa Pajukungan Hilir antusias mengikuti pelatihan setidaknya 14 peserta mendaftarkan diri mengikuti pelatihan yang dilaksanakan selama 12 hari tersebut.

Para nelayan muda didesa ini mengaku mendapat motivasi dari aparat desa untuk meningkat pengetahuan tentang komputer karena dewasa ini berbagai lapangan kerja dan usaha membutuhkan keterampilan komputer.

Salah seorang peaerta Ahmad Rojali mengatakan tertarik memdalami kembali keterampilan komputer yang pernah sempat ia pelajari waktu di sekolah menengah atas.

"Ulun wahini masih membantui kuitan mencari iwak, handak lagi mempelajari komputer gasan mencari gawian (Saya saat ini bekerja membantu orang tua mencari ikan sebagai nelayan, ingin kembali mempelajari tentang komputer untuk mencari pekerjaan)," ujar Ahmad Rojali.

Selain Rojali, ada pula Rahmawati seorang Ibu rumah tangga yang tertarik mempelajari komputer karena ingin tahu mengenai penggunaan teknologi jika suatu saat diperlukannya saat bekerja.

"Ingin tahu lebih banyak mengenai komputer supaya bisa cerdas dan maju seperti yang lain, " katanya.

Sekretaris Desa Pajukungan Hilir Ahmad Rosyadie mewakili kepala desa berharap para peserta pelatihan memanfaatkan kesempatan belajar sebaik-baiknya karena ditahun berikutnya belum tentu ada lagi pelatihan komputer.

"Sebelumnya kami juga sudah mengadakan pelatihan menjahit bagi kaum Ibu di desa yang juga menggunakan dana desa," terangnya.

Pihak LPK Semitra secara fleksibel memberlakukan waktu dan jadwal pelatihan disesuaikan dengan keinginan peserta karena sebagian mereka bekerja sebagai nelayan dan ibu rumah tangga.

"Kita memberikan keleluasan kepada peserta untuk jadwal pelatihan, namun tetap memenuhi target selama 12 hari yang setiap harinya selama enam jam," terang Sekretaris LPK Semitra,  Ani Safitri.

Ani menghimbau para nelayan untuk memanfaatkan kesempatan pelatihan dengan sebaik-baiknya mumpung gratis di biayai melalui dana desa, padahal jika menggunakan dana pribadi peserta harus merogoh kocek Rp800 ribu perorang untuk pelatihan komputer. (*)

Sumber Dikominfo
Editor : Abai




×
Berita Terbaru Update