Notification

×

Iklan

Iklan

Astaga! Lima Hektar Lahan Gambut di Kecamatan Banjang Terbakar

Tuesday, September 24, 2019 | 24 September WIB Last Updated 2019-09-23T23:48:56Z


Tim saat terjun melakukan pemadam lahan 

AMUNTAI - Info Publik News - Kurang lebih lima hektar lahan gambut di Kecamatan Banjang, Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) terbakar. Senin (23/09/2019) tadi siang.

Kobaran api yang terpantau Hotspot membuat seluruh personil terlibat dalam penanggulangan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) terjun langsung melakukan pengecekan.

Dari pengecekan, Tim yang dipimpin Kapolsek Banjang Ipda Sutopo mendapati beberapa titik api di Desa Pulau Damar, Kecamatan Banjang.

Kemudian petugas melakukan pemadaman menggunakan sarana, 1 Unit Patroli Polsek Banjang beserta Tandon air, 1 Unit Patroli Sat Sabhara Polres HSU beserta Tandon air, 1 Unit Patroli Sat Lantas Polres HSU beserta Tandon air, 1 Unit AWC (Stand bye) di Polsek Banjang, Kepyok 5 buah dan Alat Semprot (Solo) 2 buah.

"Mendapati api tersebar dibeberapa titik, petugas Polsek Banjang beserta masyarakat lalu melakukan pemadaman api pada kebun karet yang sudah diketahui miliknya, sedangkan Satgas Sabhara dan Satgas Lalu Lintas beserta Sub Satgas Kodim 1001 Amuntai-Balangan melakukan pemadaman di lahan kosong belum diketahui pemiliknya," Ujar Kapolsek.

Tak lupa dirinya juga menyampaikan ucapan terimakasihnya dan himabauan kepada masyarakat untuk tidak membuka lahan dengan cara dibakar, karena membakar lahan itu melanggar hukum.

"Kepada rekan rekan yang terlibat membantu pemadaman kami ucapkan terimakasih." Akhirnya.

Dalam kegiatan tersebut juga diikuti 4 Personil Satgas Penenggakkan Hukum (Gakkum) Polres HSU. (*)


Sumber : Info Publik News
Penulis : Awi
Editor : Del


×
Berita Terbaru Update